/*membuat pemutar video*/
SELAMAT DATANG DI "msaehulhadi.blogspot.com" Silahkan Download atau unduh tutorial yang anda inginkan jika itu bermanfa'at....!!

Sabtu, 29 November 2014

MEMBUAT LAYOUT WEBSITE menggunakan CSS



Kali ini kita akan membuat desain web yang terdiri dari 4 bagian, yaitu: HEADER, BODY,  SIDEBAR, dan FOOTER. Untuk penamaan bagian-bagian didalam layout disarankan agar nama lebih spesifik dan agar sesuai dengan fungsinya, supaya kita tidak kebingungan dalam memasukkan script css.



Buatlah sebuah file dengan nama style.css dan isi dengan kode CSS berikut ini untuk mendesain layout yang telah dibuat:


#wrapper {
width: 800px;
margin: 0 auto;
}
#header {
float: left;
width: 100%;
height: 150px;
background-color: red;
}
#body {
float: left;
width: 70%;
height: 300px;
background-color: blue;
}
#sidebar {
float: left;
width: 30%;
height: 300px;
background-color: green;
}
#footer {
float: left;
width: 100%;
height: 100px;
background-color: yellow;
}

Untuk penggunaan CSS sendiri, ada dua cara yang bisa dipakai, yaitu dengan cara memaasukan langsung script CSS di dalam tag <head>…</head>, atau bisa juga dengan memasukkan link yang menghubungkan antara file HTML dengan file CSS.
Berikut ini adalah contoh script yang memakai cara pertama, yaitu memasukan langsung script CSS di dalam tag <head>…</head>:

<head>
<title>Test 123</title>
<style>
//script CSS yang ingin dimasukkan
</style>
</head>


Lalu cara kedua yaitu menyisipkan link yang menghubungkan file HTML ke file CSS yaitu sebagai berikut:

<head>
<title>Test 123</title>
<link href="css/style.css" rel="stylesheet" type="text/css">
</head>

jika anda menyimpan file didalam folder CSS, maka link yang ditulis harus href=”css/style.css”, namun jika file CSS yang dibuat ada didalam satu folder dengan file HTML, maka cukup dengan href=”style.css” saja.


Berikut ini adalah script file HTML yang di integrasikan dengan file CSS diatas.

<html>
<head>
<title>Membuat Layout Website Dengan CSS</title>
<link href="css/style.css" rel="stylesheet" type="text/css">
</head>
<body>
<div id="wrapper">
<div id="header">
<h1>#header</h1>
<p>Ini adalah bagian HEADER. Biasanya terdapat LOGO, MENU, dan sebagainya.</p>
</div>
<div id="body">
<h1>#body</h1>
<p>Ini adalah bagian BODY yang merupakan bagian inti dari website.</p>
</div>
<div id="sidebar">
<h1>#sidebar</h1>
<p>Ini adalah bagian SIDEBAR. Biasanya terdapat MENU, DAFTAR KONTEN, dan sebagainya.</p>
</div>
<div id="footer">
<h1>#footer</h1>
<p>Ini adalah bagian FOOTER. Biasanya terdapat HAK CIPTA, MENU, dan sebagainya.</p>
</div>
</div>
</body>
</html>

Demikian cara untuk membuat layout website dengan menggunakan CSS. Semoga tutorial ini bisa bermanfa'at.. Aamiin....!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar